PERPUSTAKAAN UNMUH JEMBER BERHASIL MENCAPAI 10 BESAR DALAM AJANG "LOMBA BEST PRACTICE PERPUSTAKAAN PERGURUAN TINGGI 2023"

Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) berhasil mencapai 10 besar dalam ajang bergengsi "Lomba Best Practice Perpustakaan Perguruan Tinggi 2023" yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI). Tujuan dari Kegiatan Lomba Best Practice Perpustakaan Perguruan Tinggi Tahun 2023 adalah untuk meningkatkan peran Perpustakaan Perguruan Tinggi dalam mendukung implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi; mewujudkan tranformasi Perpustakaan Perguruan Tinggi dalam penerapan ekosistem digital nasional; mewujudkan perpustakaan berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi; mewujudkan fungsi perpustakaan perguruan tinggi sebagai pusat peradaban (Center of Civilization) bagi Sivitas Akademika dan masyarakat pada umumnya.

Perpustakaan Unmuh Jember berhasil menarik perhatian juri dengan inisiatif dan inovasi yang mereka terapkan dalam pengelolaan perpustakaan. Salah satu aspek yang mendapat pujian adalah penerapan teknologi dalam mendukung akses dan pemanfaatan koleksi perpustakaan. Mereka juga mencatatkan keberhasilan dalam mengembangkan program-program literasi yang melibatkan mahasiswa dan dosen.

Dengan pencapaian ini, Perpustakaan Unmuh Jember telah membuktikan komitmennya dalam menyediakan layanan perpustakaan terbaik kepada seluruh mahasiswa dan staf pengajar. Mereka juga telah menjadikan Unmuh Jember sebagai pusat literasi yang berperan dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan di Indonesia.

Semoga prestasi ini menjadi langkah awal yang lebih besar dalam perjalanan Perpustakaan Unmuh Jember dalam mendukung pendidikan tinggi di Indonesia.