UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember Hadiri FGD Perpustakaan Perguruan Tinggi Jawa Timur 2024

Surabaya, 13 September 2024 – UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember turut berpartisipasi dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Perpustakaan Perguruan Tinggi Jawa Timur Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Java Paragon, Surabaya, pada tanggal 11-12 September 2024 dan dihadiri oleh perwakilan perpustakaan dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Timur.

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan peran perpustakaan perguruan tinggi dalam pengembangan perpustakaan di Jawa Timur sesuai dengan Standar Nasional Perpustakaan (SNP). Dalam sambutannya, perwakilan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur menekankan pentingnya peran aktif perpustakaan perguruan tinggi dalam upaya mewujudkan perpustakaan yang lebih inklusif dan berstandar nasional.

Salah satu fokus utama dalam FGD ini adalah menyatukan persepsi mengenai implementasi SNP di perpustakaan perguruan tinggi. Diharapkan melalui diskusi ini, dapat dicapai kesepakatan dan pemahaman baru terkait komitmen dan kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan perpustakaan perguruan tinggi untuk mendorong kemajuan perpustakaan di Jawa Timur.

Dalam diskusi tersebut, juga dibahas masalah rendahnya Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) di Provinsi Jawa Timur. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi menggarisbawahi pentingnya peran perpustakaan perguruan tinggi dalam peningkatan literasi di masyarakat. Perpustakaan perguruan tinggi diharapkan tidak lagi bersifat eksklusif dan hanya melayani civitas academica, melainkan mulai terbuka bagi masyarakat umum. Hal ini bertujuan agar perpustakaan perguruan tinggi dapat berkontribusi lebih besar dalam meningkatkan akses literasi dan sumber daya informasi bagi publik.

Kegiatan FGD ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara perpustakaan perguruan tinggi dan pemerintah daerah, serta memajukan kualitas layanan perpustakaan di Jawa Timur. Dengan keterlibatan aktif perpustakaan perguruan tinggi, diharapkan peningkatan literasi masyarakat dapat segera tercapai, sekaligus mendukung perkembangan ilmu pengetahuan di seluruh lapisan masyarakat.