Kunjungan Asesor ke Perpustakaan dalam Rangka Akreditasi Program Studi Teknik Lingkungan

Pada hari Rabu, 26 Juni 2024, perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember menerima kunjungan dari tim asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dalam rangka akreditasi Program Studi Teknik Lingkungan. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan asesmen lapangan yang bertujuan untuk menilai kelayakan dan kualitas fasilitas pendukung akademik yang dimiliki oleh Program Studi Teknik Lingkungan.

Tim asesor disambut hangat oleh kepala perpustakaan serta jajaran staf perpustakaan. Dalam kunjungan tersebut, tim asesor melakukan peninjauan langsung terhadap berbagai fasilitas perpustakaan yang mencakup koleksi buku, jurnal, e-resources, ruang baca, serta layanan yang tersedia bagi mahasiswa dan dosen. Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan masukan berharga bagi perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember untuk terus meningkatkan layanan dan fasilitas yang tersedia. 

Semoga dengan adanya kunjungan ini, perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember dapat terus berkontribusi dalam mendukung pencapaian akademik dan kualitas pendidikan yang lebih baik.