perpustakaanperpustakaanperpustakaan

  • Beranda
  • Profil
    • PROFIL PERPUSTAKAAN
    • STRUKTUR & STAFF
  • LAYANAN
    • KELAS LITERASI
    • PENCARIAN SUMBER REFERENSI
    • TANDA TERIMA DOKUMEN
    • USULAN BUKU
    • CEK TURNITIN
    • BEBAS PUSTAKA
    • LAYANAN LAINNYA
    • SISLIVI
    • DUKUNGAN PENELITIAN
  • Panduan
    • TATA TERTIB & KEANGGOTAAN
    • FAQ & TOPIK BANTUAN
    • PANDUAN PERPUSTAKAAN
    • REPOSITORY
      • MAHASISWA
      • DOSEN
    • PENYERAHAN TUGAS AKHIR
  • Kontak

Berita Terkini

21 Nov,2024
Berita Terkini

Memahat Kayu, Agenda Unik dalam Summer Festival 2024 Unmuh Jember

Jember, 21 November 2024 — Seni tradisional Indonesia kembali dikenalkan dalam Summer Festival 2024 yang digelar oleh Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember). Setelah belajar seni batik di sentra batik tulis di Ambulu, para peserta yang terdiri dari 33 mahasiswa asing dari berbagai negara melanjutkan kegiatan dengan mengenal seni pahat kayu, salah satu warisan budaya yang kaya nilai artistik.

Dalam kegiatan ini, para peserta diajarkan teknik dasar memahat kayu menggunakan alat-alat tradisional. Aktivitas ini memberikan pengalaman unik, terutama bagi mahasiswa asing yang sebagian besar baru pertama kali berinteraksi dengan seni ukir kayu Indonesia.

 

 

Han Lu, salah satu peserta yang berasal dari China, mengungkapkan kekagumannya terhadap seni pahat kayu Indonesia. “Di China, seni pahat cenderung menggunakan alat modern sehingga hasilnya sangat halus dan prosesnya lebih mudah. Sedangkan di Indonesia, seni pahat kayu masih menggunakan teknologi tradisional, yang menurut saya memberikan hasil yang lebih natural dan memiliki nilai eksotis,” ungkapnya.

Seni pahat kayu yang diajarkan kepada peserta mencerminkan keragaman budaya Indonesia. Motif-motif yang dibuat meliputi pola flora, fauna, dan ornamen tradisional yang kerap digunakan dalam dekorasi rumah atau bangunan adat. Para peserta tidak hanya belajar teknik, tetapi juga diajak memahami filosofi di balik setiap ukiran yang mereka buat.

 

 

Kegiatan memahat kayu dalam Summer Festival 2024 tidak hanya memberikan pengalaman baru bagi mahasiswa asing, tetapi juga menjadi langkah penting untuk mempromosikan budaya Indonesia di mata dunia. Seni tradisional seperti pahat kayu menjadi simbol dari kekayaan dan keunikan budaya lokal yang patut dilestarikan.

21 Nov,2024
Berita Terkini

Mahasiswa Asing Belajar Seni Batik dalam Summer Festival 2024

Jember, 21 November 2024 — Pengenalan budaya menjadi agenda inti dalam Summer Festival 2024 dihari pertama. Salah satu pengenalan budaya dalam kegiatan tersebut ialah seni Batik, sebuah warisan budaya Nusantara yang sudah diakui oleh UNESCO. Dalam kegiatan ini, sebanyak 33 mahasiswa asing dari berbagai negara, seperti Tiongkok, India, Filipina, dan Malaysia, mendapat kesempatan untuk mendalami seni batik.

Destinasi belajar seni batik tersebut berada di sentra batik tulis di Kecamatan Ambulu, Jember. Disana para peserta diajarkan langsung tentang proses pembuatan batik khas Jember, seperti: Motif Tembakau, Motif Kopi dan Cokelat, Motif Pasadeng, dan Motif Kontemporer.

 

 

Zhong Fuyi, salah satu peserta asal Tiongkok, berbagi pengalamannya setelah belajar membatik. “Terdapat perbedaan antara seni mewarnai di China dan Indonesia, terutama dalam hal pemilihan warna,” ungkapnya penuh antusias.

Pemilik sentra batik, Hariyani, menyambut hangat para peserta dan menceritakan perjalanan usahanya. Ia memulai usaha batik ini tujuh tahun lalu dengan hanya lima pegawai. Berkat kerja keras dan inovasi, kini usaha tersebut kini mampu berkembang menjadi 13 pegawai, yang mana sebagian besar adalah warga sekitar.

“Motif batik yang kami hasilkan selalu mengikuti perkembangan zaman, tanpa melupakan akar tradisi,” jelas Hariyani. Ia juga mengungkapkan bahwa produk batik tulisnya kini telah merambah ke pasar nasional. Tidak hanya itu, inovasi lain yang diterapkan oleh sentra batik ini juga memasarkan produknya melalui E-Katalog Jember, sebuah platform digital yang mempermudah akses pemasaran dan memperluas jangkauan produk lokal ke pasar yang lebih luas.

 

 

Kegiatan belajar membatik ini tidak hanya memberikan wawasan kepada mahasiswa asing tentang seni tradisional Indonesia, tetapi juga menjadi ajang promosi budaya lokal Jember ke kancah internasional, sekaligus mengukuhkan Jember sebagai salah satu pusat kebudayaan di Indonesia.

 

21 Nov,2024
Berita Terkini

UPT Perpustakaan Berperan Aktif dalam Summer Festival 2024

Jember, 21 November 2024 — Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) sukses menyelenggarakan Summer Festival 2024, sebuah kegiatan internasional yang dirancang untuk mempererat hubungan lintas budaya dan memperluas wawasan global. Kegiatan ini diikuti oleh 33 mahasiswa asing dari berbagai negara, diantaranya Tiongkok, India, Filipina, dan Malaysia. Acara yang berlangsung selama dua hari ini (20 – 21 November 2024) tidak hanya menjadi ajang lintas budaya tetapi juga wadah diskusi internasional mengenai pendidikan global. Dalam acara ini, UPT Perpustakaan Unmuh Jember turut ambil bagian sebagai salah satu penyelenggara utama.

Pada hari pertama, para peserta diajak menjelajahi berbagai destinasi unggulan di Kabupaten Jember. Perjalanan dimulai dengan kunjungan ke Sentra Batik Tulis, di mana mahasiswa asing berkesempatan belajar mengenai proses pembuatan batik khas Jember yang kaya akan nilai seni dan budaya. Setelah itu, mereka melanjutkan ke Sanggar Seni Kartika Budaya, tempat di mana seni tradisional Jember diperkenalkan melalui pertunjukan tari dan kerajinan lokal.

Destinasi terakhir adalah Pantai Papuma, salah satu ikon wisata alam Jember. Di sini, para peserta menikmati keindahan panorama pantai yang eksotis. Pengalaman tersebut memberikan gambaran utuh tentang kekayaan budaya dan alam Jember kepada para mahasiswa asing.

 

 

Hari kedua diisi dengan Simposium Internasional bertema Global Education, yang berlangsung di Aula Ahmad Zainuri, Universitas Muhammadiyah Jember. Simposium ini menghadirkan pembicara dari berbagai Universitas ternama, seperti:

  1. Dr. Shakira B. Herman (Benguet State University, Filipina)
  2. Elnie D. Calunsag (Cotabato State University, Filipina)
  3. Cong Liu, Ph.D. (University of Hong Kong, Tiongkok)
  4. Donato O. Abaya (Ifugao State University, Filipina)
  5. Tang Dandan (Lishui University, Tiongkok)
  6. Dr. Nurlaela Widyarini, S.Psi., M.Si. (Universitas Muhammadiyah Jember, Indonesia)
  7. Dr. Mohd Nazri Bin Abdul Rahman (Universiti Malaya, Malaysia)

Simposium ini menjadi platform diskusi yang sangat penting bagi pendidik, psikolog, dan akademisi budaya untuk berbagi wawasan serta menciptakan pendekatan inovatif dalam membangun masyarakat global yang berdaya saing.

Dalam sambutannya, Rektor Unmuh Jember, Dr. Hanafi, M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas terlaksananya acara tersebut. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas budaya dan disiplin ilmu dalam menghadapi tantangan globalisasi. "Kita di sini bersama-sama membahas isu-isu penting dalam bidang pendidikan global, psikologi, dan sinergi budaya. Tantangan seperti globalisasi, kemajuan teknologi, dan keberagaman budaya memerlukan kerangka pendidikan yang inklusif dan berdaya saing," ungkapnya.

 

 

Summer Festival 2024 merupakan bagian dari upaya Universitas Muhammadiyah Jember untuk memperkuat posisinya sebagai kampus berorientasi global. Melalui kegiatan ini, UPT Perpustakaan juga memainkan peran strategis dalam mendukung pengembangan literasi global, yang menjadi fondasi penting dalam membangun masyarakat berpengetahuan.

Summer Festival 2024 tidak hanya memberikan pengalaman baru bagi para mahasiswa asing, tetapi juga menjadi momentum penting bagi Unmuh Jember untuk mempererat hubungan internasional dan memperluas wawasan lintas budaya. Dengan perpaduan eksplorasi budaya dan diskusi akademik, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dampak yang positif dalam membangun jejaring global yang kokoh.

14 Nov,2024
Berita Terkini

UPT Perpustakaan Unmuh Jember bersama Badan Pusat Statistik Kabupaten Jember sukses menyelenggarakan webinar bertema "Pengangguran dan Angkatan Kerja di Kabupaten Jember"

Jember, 13 November 2024 – UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik Kabupaten Jember sukses menyelenggarakan webinar bertema "Pengangguran dan Angkatan Kerja di Kabupaten Jember" pada hari Rabu, 13 November 2024. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 100 peserta yang berasal dari mahasiswa, akademisi, serta masyarakat umum yang ingin mendalami isu-isu ketenagakerjaan di daerah tersebut.

Webinar ini menghadirkan dua materi penting terkait pengangguran dan angkatan kerja di Kabupaten Jember, yang merupakan isu utama dalam upaya pembangunan daerah. Kegiatan ini juga menampilkan Tri Erwandi, SE, M.Si., Kepala BPS Kabupaten Jember, sebagai Keynote Speaker yang membuka diskusi dengan paparan menyeluruh mengenai kondisi pasar tenaga kerja di Jember.

Materi pertama disampaikan oleh M. Suharsa, S.St., M.Si., seorang Statistisi dari BPS Kabupaten Jember. Suharsa memaparkan berbagai data terbaru terkait tingkat pengangguran dan komposisi angkatan kerja di Kabupaten Jember, serta faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pengangguran, seperti pendidikan, keterampilan, dan akses terhadap pekerjaan. “Meskipun sektor pertanian masih mendominasi, namun transformasi industri dan sektor lain yang lebih maju masih belum cukup menyerap tenaga kerja lokal,” jelas Suharsa.

Sesi kedua webinar dilanjutkan dengan presentasi dari Dr. Iffan Gallant, S.Sos., Kepala Program Studi Ilmu Pemerintahan Unmuh Jember. Dalam materinya, Dr. Iffan membahas tentang peran pemerintah dalam menciptakan kebijakan yang dapat mempercepat penurunan angka pengangguran, khususnya melalui pelatihan keterampilan, penciptaan lapangan pekerjaan, dan kebijakan ekonomi yang mendukung pertumbuhan sektor-sektor produktif di Kabupaten Jember.

Kepala UPT Perpustakaan Unmuh Jember, Berlian Eka Kurnia, S.IP., M.A, menyatakan bahwa webinar ini merupakan bentuk nyata dari komitmen perpustakaan untuk terus mendukung upaya-upaya peningkatan literasi data dan pemahaman tentang isu-isu ketenagakerjaan di Kabupaten Jember. Dengan berakhirnya webinar ini, UPT Perpustakaan UNMUH Jember mengajak seluruh pihak untuk terus bekerja sama dalam mengembangkan program-program yang mampu mengurangi pengangguran dan menciptakan lebih banyak peluang kerja di Kabupaten Jember.

11 Nov,2024
Berita Terkini

Perdana, UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember Bentuk “Kanca Aksara” Sebagai Sahabat Perpustakaan

Jember, 11 November 2024 — Untuk pertama kalinya, UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember resmi membentuk kelompok “Kanca Aksara” sebagai wadah Sahabat Perpustakaan yang bertujuan untuk memajukan budaya literasi di kalangan civitas academica dan masyarakat luas. Pembentukan kepengurusan harian dan pembagian divisi untuk Kanca Aksara dilakukan pada 9 November 2024, dengan harapan bahwa komunitas ini dapat menjadi mitra aktif perpustakaan dalam menyebarkan semangat literasi.

Dalam struktur kepengurusan harian yang baru terbentuk, Yusti Wardhatul Firdaus dari Program Studi Pendidikan Agama Islam dipercaya sebagai Ketua Umum. Bersama Yusti, Annisa Aulia Ulillah dari Program Studi Psikologi didaulat sebagai Sekretaris, dan Akna Mafaid Ilmi dari Program Studi Ilmu Keperawatan sebagai Bendahara. Selain itu, Kanca Aksara juga membentuk tiga divisi utama dengan masing-masing ketua divisi yang memiliki fokus dan tanggung jawab berbeda:

1. Divisi Riset dan Pengembangan, yang diketuai oleh Hikmal Imron Ramadhan dari Program Studi Teknik Sipil. Divisi ini bertugas menyelenggarakan penelitian dan pengembangan program baru yang sesuai dengan tren dan kebutuhan informasi.

2. Divisi Pemberdayaan Komunitas, yang diketuai oleh Aditya Fernanda Rangga Pramana dari Program Studi Agribisnis. Divisi ini berfokus pada mengelola anggota organisasi dan para relawan serta merancang program-program yang melibatkan komunitas.

3. Divisi Promosi, Publikasi, dan Humas, yang diketuai oleh Linda Dwi Ayu Lestari dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Divisi ini bertanggung jawab untuk meningkatkan visibilitas dan daya tarik terhadap organisasi dan kegiatan yang diselenggarakan serta mengelola komunikasi antara organisasi dan publik.

Anggota keseluruhan dari Kanca Aksara sejumlah 29 mahasiswa dari berbagai program studi di Universitas Muhammadiyah Jember. Melalui keberagaman latar belakang anggota, diharapkan kelompok ini mampu menjalankan program-program literasi yang inklusif dan bermanfaat bagi berbagai kalangan, baik di lingkungan kampus maupun masyarakat luar.

Kepala UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember, Berlian Eka Kurnia, S.IIP, M.A, dalam sambutannya, menyampaikan harapan besar kepada Kanca Aksara untuk menjadi perpanjangan tangan perpustakaan dalam menggerakkan budaya literasi. “Semoga dengan hadirnya Kanca Aksara, UPT Perpustakaan bisa lebih dekat dan aktif dalam menyebarkan semangat budaya literasi, bukan hanya untuk mahasiswa, dosen, dan tendik tapi juga untuk masyarakat luas,” ujarnya.

Pembentukan Kanca Aksara ini menjadi langkah nyata dari UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember dalam memajukan literasi. Dengan adanya pengurus yang terorganisir dan anggota yang bersemangat, Kanca Aksara diharapkan mampu berkontribusi aktif dalam membangun budaya literasi, serta menginspirasi civitas academica dan masyarakat umum untuk lebih mencintai kegiatan membaca, menulis, dan menggali ilmu pengetahuan.

 

01 Nov,2024
Berita Terkini

UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember Gelar Sosialisasi Pemanfaatan E-Resources untuk Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru

Jember, 1 November 2024 – UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember menyelenggarakan sosialisasi secara daring mengenai pemanfaatan E-Resources sebagai sumber belajar bagi mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG). Kegiatan ini dipandu langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan, Berlian Eka Kurnia, S.IIP, M.A., yang memberikan pemahaman tentang berbagai sumber daya elektronik yang dapat diakses oleh mahasiswa, termasuk jurnal elektronik, buku elektronik, dan perpustakaan digital Universitas Muhammadiyah Jember.

Dalam sosialisasi ini, Berlian Eka Kurnia menekankan komitmen perpustakaan untuk mendukung seluruh civitas academica, termasuk mahasiswa PPG yang sering kali menjalani perkuliahan jarak jauh ataupun hybrid. Melalui layanan e-resources, perpustakaan berupaya menyediakan akses yang mudah dan fleksibel bagi mahasiswa, khususnya dalam menunjang kebutuhan akademik mereka.

“Layanan e-resources ini kami hadirkan untuk memastikan bahwa mahasiswa PPG dan civitas academica lainnya dapat terus mengakses informasi yang mereka butuhkan kapan saja dan di mana saja,” ungkap Berlian Eka Kurnia. Beliau menambahkan bahwa perpustakaan siap menjadi mitra dalam mendukung kegiatan akademik para mahasiswa, mulai dari pencarian referensi, etika penulisan, atau dukungan riset lainnya.

Selama sosialisasi, peserta mendapatkan pemahaman lebih mendalam mengenai cara mengakses dan memanfaatkan e-resources perpustakaan. Berlian juga memperkenalkan berbagai fasilitas dan fitur yang dapat memudahkan mahasiswa dalam mengakses referensi akademik secara online. Selain itu, disampaikan pula bahwa perpustakaan menyediakan program Kelas Literasi Informasi bagi mahasiswa yang memerlukan pendampingan lebih lanjut terkait pemanfaatan e-resources dan dukungan riset lainnya.

UPT Perpustakaan berharap, melalui kegiatan sosialisasi ini, mahasiswa PPG dan seluruh civitas academica dapat semakin mengoptimalkan layanan e-resources sebagai sumber belajar. Kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam menjadikan perpustakaan sebagai pusat informasi yang relevan dan mudah diakses, terutama di era digital dan pembelajaran jarak jauh.

13 Sep,2024
Berita Terkini

UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember Hadiri FGD Perpustakaan Perguruan Tinggi Jawa Timur 2024

Surabaya, 13 September 2024 – UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember turut berpartisipasi dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Perpustakaan Perguruan Tinggi Jawa Timur Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Java Paragon, Surabaya, pada tanggal 11-12 September 2024 dan dihadiri oleh perwakilan perpustakaan dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Timur.

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan peran perpustakaan perguruan tinggi dalam pengembangan perpustakaan di Jawa Timur sesuai dengan Standar Nasional Perpustakaan (SNP). Dalam sambutannya, perwakilan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur menekankan pentingnya peran aktif perpustakaan perguruan tinggi dalam upaya mewujudkan perpustakaan yang lebih inklusif dan berstandar nasional.

Salah satu fokus utama dalam FGD ini adalah menyatukan persepsi mengenai implementasi SNP di perpustakaan perguruan tinggi. Diharapkan melalui diskusi ini, dapat dicapai kesepakatan dan pemahaman baru terkait komitmen dan kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan perpustakaan perguruan tinggi untuk mendorong kemajuan perpustakaan di Jawa Timur.

Dalam diskusi tersebut, juga dibahas masalah rendahnya Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) di Provinsi Jawa Timur. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi menggarisbawahi pentingnya peran perpustakaan perguruan tinggi dalam peningkatan literasi di masyarakat. Perpustakaan perguruan tinggi diharapkan tidak lagi bersifat eksklusif dan hanya melayani civitas academica, melainkan mulai terbuka bagi masyarakat umum. Hal ini bertujuan agar perpustakaan perguruan tinggi dapat berkontribusi lebih besar dalam meningkatkan akses literasi dan sumber daya informasi bagi publik.

Kegiatan FGD ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara perpustakaan perguruan tinggi dan pemerintah daerah, serta memajukan kualitas layanan perpustakaan di Jawa Timur. Dengan keterlibatan aktif perpustakaan perguruan tinggi, diharapkan peningkatan literasi masyarakat dapat segera tercapai, sekaligus mendukung perkembangan ilmu pengetahuan di seluruh lapisan masyarakat.

27 Jun,2024
Berita Terkini

Kunjungan Asesor ke Perpustakaan dalam Rangka Akreditasi Program Studi Teknik Lingkungan

Pada hari Rabu, 26 Juni 2024, perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember menerima kunjungan dari tim asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dalam rangka akreditasi Program Studi Teknik Lingkungan. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan asesmen lapangan yang bertujuan untuk menilai kelayakan dan kualitas fasilitas pendukung akademik yang dimiliki oleh Program Studi Teknik Lingkungan.

Tim asesor disambut hangat oleh kepala perpustakaan serta jajaran staf perpustakaan. Dalam kunjungan tersebut, tim asesor melakukan peninjauan langsung terhadap berbagai fasilitas perpustakaan yang mencakup koleksi buku, jurnal, e-resources, ruang baca, serta layanan yang tersedia bagi mahasiswa dan dosen. Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan masukan berharga bagi perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember untuk terus meningkatkan layanan dan fasilitas yang tersedia. 

Semoga dengan adanya kunjungan ini, perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember dapat terus berkontribusi dalam mendukung pencapaian akademik dan kualitas pendidikan yang lebih baik.

11 Jun,2024
Berita Terkini

UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Berpartisipasi dalam SILASMA 2024 di Universitas Muhammadiyah Malang

Malang, 10 Juni 2024 – UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember turut dalam kegiatan Silaturahmi Nasional Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah (SILASMA) yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Malang pada tanggal 5 hingga 7 Juni 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dalam dunia perpustakaan dan pendidikan tinggi di Indonesia.

 

Acara SILASMA 2024 ini dibuka oleh Irkhamiyati, S.IP., M.IP, Ketua Umum Pengurus Pusat FPPTMA, dan opening speach oleh Prof, Dr. Nazarudin Malik, SE., M.si, Rektor Universitas Muhammadiyah Malang. Hadir pula dalam kegiatan ini Pelaksana Tugas (PLT) Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Prof. E. Aminudin Aziz, M.A., Ph.D, dan Wakil Sekretaris Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, Mohammad Adam Jerusalem, S.T., S.H., M.T., Ph.D., yang memberikan pandangan mengenai perkembangan dan tantangan perpustakaan di masa kini.

 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan dari berbagai forum perpustakaan lainnya seperti Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (FPPTI) dan Asosiasi Perpustakaan Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (APPTNU). Selain itu, peserta SILASMA terdiri dari perpustakaan-perpustakaan perguruan tinggi Muhammadiyah dan 'Aisyiyah dari seluruh Indonesia, menunjukkan semangat kolaborasi dan sinergi dalam meningkatkan kualitas perpustakaan.

 

Rangkaian kegiatan SILASMA 2024 meliputi Call for Paper, talkshow, dan seminar kepustakawanan yang membahas berbagai isu terkini dan inovasi dalam dunia perpustakaan. Salah satu puncak acara adalah penganugerahan FPPTMA Awards 2024, yang memberikan penghargaan kepada perpustakaan-perpustakaan terbaik dalam berbagai kategori.

 

UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember berhasil meraih prestasi gemilang dalam FPPTMA Awards 2024 dengan memenangkan beberapa kategori. Berlian Eka Kurnia, S.IIP, M.A., memenangkan juara 1 kategori riset terbaik, sedangkan Endang Dewi Kartika, S.Ptk., meraih juara 1 kategori esai terbaik. UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember juga mendapatkan juara harapan 1 untuk kategori Instagram terbaik dan juara harapan 3 untuk kategori website terbaik.

 

Prestasi ini menjadi bukti komitmen UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Jember dalam meningkatkan kualitas layanan dan inovasi perpustakaan. Diharapkan pencapaian ini dapat memotivasi perpustakaan-perpustakaan lainnya untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan di Indonesia.

 

SILASMA 2024 tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga menjadi platform penting untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman antar perpustakaan perguruan tinggi, serta memperkuat jejaring kerja sama dalam memajukan dunia perpustakaan di Indonesia.

  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • ...
  • 6
  • 7
  • 8
© Copyright Perpustakaan.unmuhjember.ac.id 2025. Design & Development by UPTPUSDASI
  • Beranda
  • Profil
    • PROFIL PERPUSTAKAAN
    • STRUKTUR & STAFF
  • LAYANAN
    • KELAS LITERASI
    • PENCARIAN SUMBER REFERENSI
    • TANDA TERIMA DOKUMEN
    • USULAN BUKU
    • CEK TURNITIN
    • BEBAS PUSTAKA
    • LAYANAN LAINNYA
    • SISLIVI
    • DUKUNGAN PENELITIAN
  • Panduan
    • TATA TERTIB & KEANGGOTAAN
    • FAQ & TOPIK BANTUAN
    • PANDUAN PERPUSTAKAAN
    • REPOSITORY
      • MAHASISWA
      • DOSEN
    • PENYERAHAN TUGAS AKHIR
  • Kontak