Pengembangan E-Learning untuk Menjalankan Program Kelas Literasi

Perpustakaan Unmuh Jember mengembangkan e-learning untuk menjalankan program kelas literasi yang disebut dengan Sistem Literasi Informasi Virtual (SISLIVI). Pengembangan Sistem Literasi Informasi Virtual (SISLIVI) dalam menjalankan program kelas literasi di perpustakaan memiliki tujuan yang luas dan bermakna, diantaranya adalah:

1. untuk mendukung implementasi kurikulum MBKM;

2. untuk meningkatkan aksesibilitas terhadap sumber daya;

3. untuk memperluas ruang lingkup pembelajaran melalui pemanfaatan teknologi;

4. untuk meningkatkan keterampilan literasi informasi pemustaka;

5. untuk mendorong inovasi dan kolaborasi.

E-learning yang dikembangkan ini diharapkan dapat mengakomodir seluruh kebutuhan civitas akademika terkait materi-materi kelas literasi yang disediakan perpustakaan. Pengembangan kelas literasi menggunakan media e-learning ditujukan untuk mengatasi hambatan aksesibilitas yang banyak dihadapi sebelumnya. Inovasi ini dapat menjadi strategi yang efektif dalam meningkatkan partisipasi pemustaka dalam program kelas literasi, dan semakin memperluas cakupan konten materi yang ditawarkan kepada pemustaka dengan menghadirkan fasilitator dari berbagai macam latar belakang yang mendukung program MBKM.